Jelang HUT OKI, di Pendopoan Adakan Pengajian Bersama Ustadz H. Syauqi Zainuddin MZ

Laporan wartawan: Indra S(Kominfo)

Mediapagi.co.id–OKI. Ribuan masyarakat OKI penuhi Pendopo Kabupatenan dalam rangka Pengajian Akbar dan Doa Bersama Ustadz H. Syauqi Zainuddin MZ.

Ustadz H. Syauqi Zainuddin MZ mengigatkan agar kita umat islam senantiasa mampu mereplikasi hal baik yang dilakukan oleh baginda Rasululllah SAW.

“Kita patut mencontoh akhlak Nabi. Ada dua hal penting, pertama, akhlak kepada Allah dan akhlak kepada sesama manusia”, ungkapnya. Minggu, (8 Oktober 2023)

Ia memaparkan akhlak kepada Allah SWT dapat dicerminkan dengan sikap tidak pernah menyekutukan, tidak pernah menyembah hanya kepada Allah SWt (disiplin keyakinan yaitu jangan pisahkan allah dari kehidupan kita). Sedangkan akhlak kepada manusia ada 3 hal penting yaitu Shil man qatha’aka  sambunglah tali silaturrahim pada mereka yang memutuskan, Wa’thi man haramaka.

Baca Juga  SMKN 1 Kayuagung Melaju ke Tingkat Nasional Pada Event OSN dan FLS2N 2021

Berikanlah (sesuatu) pada orang-orang yang tidak pernah memberimu dan Wa’fu amman dzalamaka.
Maafkanlah orang yang telah berbuat zalim padamu.

Bupati OKI, H. Iskandar, SE mengaku senang menggelar pengajian dan berkumpul bersama dalam majelis ilmu.

“Jadikan diri untuk cenderung mendengarkan kata-kata baik, condongkan diri kita untuk melaksanakan hal baik di tengah-tengah saudara yang soleh”, ungkapnya.

Bagi Iskandar setiap orang ada masanya, setiap masa ada orangnya.

“Kami telah berupaya dengan sangat optimal untuk kemajuan dan kesejahtera’an masyarakat di OKI namun kami menyadari mungkin ada kekurangan dan kesalahan agar bisa di maafkan”, imbuhnya.

Iskandar pamit dan menyampaikan dimanapun ia akan diberi amanah akan berusaha menuntaskan pembangunan di OKI ini.

Komentar