laporan wartawan : Indra .S
PEDAMARAN. OKI. Mediapagi. Co. Id — Kabar duka Isteri H. Engga Dewata, S.sos mantan Wakil Bupati OKI Hj Lisnon Eni meninggal dunia pada usia 63 tahun, setelah menjalani perawatan di rumah sakit Kota Palembang.
Dalam perjalanan hidupnya mendampingi sang suami menjalankan tugas negara, menjadi Ketua DPRD OKI periode 2004 dan memimpin Kabupaten OKi menjadi Wakil Bupati pada periode 2009 – 2013, Hj Lisnon Eni telah banyak memberikan dasar pemikirannya diberbagai sektor untuk kemajuan Kabupaten OKI
Selain itu Hj Lisnon Eni adalah sosok sangat lembut dan penuh welas asih yang selalu dekat dengan masyarakat nya sehingga tidak mengherankan kalau sampai saat ini Hj Lisnon Eni masih memiliki kedekatan yang hangat dengan seluruh warga OKI.
Jenazah Hj Lisnon Eni dari Kota Palembang dibawa pulang ke Kampung halamannya di Desa Pedamaran III Kecamatan Pedamaran untuk dimakamkan dipemakaman keluarga setelah usai Shalat Dzuhur.
Turut hadir dalam prosesi pemakaman Sekda OKI H. Husin S.Pd, M.M, Dandim 0402 OKI – OI Letkol Czi Zamroni, S.sos, Kasdim 0402 OKI – OI Mayor Chk Ernanda Laksanawan SH. MH, seluruh SKPD dan Kepala Dinas Kabupaten OKI, anggota DPRD Provinsi.Sum sel Mat Firdaus, Anggota DPRD OKI Rahamat Hidayat rompas, H.Aminjalalen mantan Sekda OKI, Camat Pedamaran, Camat.Pedamaran Timur, Sekcam Pedamaran, Kades Pedamaran I Andi Sanggara, Calon Kades Menang Raya Suparedy S.Pd, Calon Kades Pedamaran II Alek Winarno, serta seluruh keluarga dan masyarakat lingkungan kediaman Mantan Wabup kerabat
Komentar