Laporan wartawan : Indra.S / Edg.
OKI.Mediapagi.co.id — Upaya untuk meningkatkan rasa solidaritas, di HUT ke satu komunitas Pencinta Suzuki Jimmy Katana (PSJK) Regional Sumsel melakukan konsolidasi, yang dilaksanakan di kafe 303 Kayuagung kabupaten OKI, Minggu (28/8/22).
Dalam konsolidasi tersebut sebanyak lima kepengurusan PSJK kabupaten dikukuhkan, yakni Distrik Palembang dijabat Imam, Distrik OKI dijabat Firmansyah, Distrik OI dijabat Muslim, distrik OKUT dijabat Andi Hasmal, Distrik Prabumulih dijabat Hendra dan Distrik Pali dijabat Dudung.
Diungkapkan ketua PSJK Regional Sumsel Aslulillah. ST diusia kesatu tahun ini, PSJK telah memiliki 50 member dan telah menjamah 5 kabupaten di Sumsel
Disampaikan juga oleh Aslulillah Pengukuhan pengurus PSJK ini, guna menyatukan dan memperkuat hubungan silaturrahmi serta rasa solidaritas anggota komunitas.
” Semoga kedepannya, semakin banyak lagi kepengurusan di tiap kabupaten, ” harapnya.
Selain itu, Aslulillah mengajak para anggota untuk memajukan komunitas yang dinaungi. Terutama untuk lima distrik yang baru dibentuk hendaknya jangan sampai vakum setelah pengukuhan, harus lebih bersemangat.
Ditempat yang sama Pembina PSJK Regional Sumsel Aris mengatakan, untuk mengikuti komunitas tentunya diperlukan loyalitas dan keinginan untuk menambah persaudaraan. Karena dengan bergabung dikomunitas tentunya akan menambah pergaulan, baik didalam komunitas maupun komunitas luar.
Sementara dalam kesempatan tersebut, mewakili tamu undangan Ketua Timor er Sriwijaya Chapter OKI Idham Syarief, mengucapkan selamat anniversary, semoga makin kompak selalu.
” Saya mewakili para tamu undangan mengucapkan selamat ulang tahun, semoga kompak dan jaya selalu, ” ungkap pria yang akrab disapa Atta tersebut.
Hadir dalam acara tersebut, Ketua Geralite Sumsel Ridwan, Ketua Timor Sriwijaya Independent Memet.
Komentar