Peresmian Jembatan Gantung Desa Sugih Waras Berlangsung Hikmad

Kab OKI96 Dilihat

Laporan wartawan : Indra. S / Edg

Mediapagi.co.id.OKI – TELUK GELAM, Peresmian jembatan gantung oleh anggota DPR-RI dapil V Hj. Hanna Gayatri .SH.MH berlangsung hikmad dan sederhana. Jembatan tersebut berlokasi di dusun 6 desa Sugih Waras kecamatan Teluk Gelam kabupaten OKI, Sabtu (4/3/23).

Jembatan gantung dibangun melalui serapan dana Aspirasi anggota DPR-RI dapil Sumsel Fraksi PAN.

Pembangunan jembatan ini tentunya akan memberikan banyak azas manfaat  bagi masyarakat desa Sugih Waras, selain untuk akses wisata juga untuk akses mengangkut hasil pertanian dan perkebunan.

Diungkapkan kepala desa Sugih Waras, bersama segenap masyarakat dirinya mengucapkan terima kasih kepada Hj Hanna Gayatri yang begitu peduli pada masyarakat di daerah pemilihannya, sehingga memberikan aspirasinya untuk membangun jembatan gantung pada desa yang dipimpinnya.

” Semoga semua ini akan menjadi nilai ibadah, bagi ibui Hj Anna Gayatri berserta keluarga dan semoga ibu Hj Hanna Gayatri selalu diberikan kesehatan, serta sukses didalam segala hal, ” tutur kades saat dikonfirmasi mediapagi.co.id.

Selain berterima kasih kepada Hj Hanna Gayatri, Ludi juga berterima kasih kepada  Dinas PUPR Sumsel, bupati OKI,  camat Teluk Gelam dan stakeholder terkait, yang telah memberikan dukungan pada pembangunan jembatan gantung di desanya.

” Ya, jembatan gantung ini pastinya memilki banyak azas manfaat, sehingga diharapkan kedepannya mampu menyegarkan rotasi perekonomian masyarakat, ” terang nya.

dikesempatan itu Ludi mengajak masyarakatnya untuk menjaga dan  merawat jembatan gantung tersebut, agar semua masyarakat dapat menikmati azas manfaatnya, 

” Adanya jembatan gantung ini, menambah kecantikan dan pesona desa Sugih Waras sebagai desa yang telah dicanangkan menjadii desa wisata, ” jelasnya.

 Lebih lanjut dikatakan Ludi, dirinya masih mengharapkan dukungan dari pihak terkait dalam melakukan berbagai pembangunan, agar desa yang dipimpinnya bisa mewujudkan impian sebagai desa wisata secara maksimal.

Turut hadir dalam peresmian jembatan gantung bupati OKI H. Iskandar. SE, Kapolres OKI, anggota DPRD OKI Rahmat Hidayat. SH, FKPD, ketua majelis karang taruna kabupaten OKI M. Alki Ardiansyah, sejumlah kepala OPD,, camat Teluk Gelam Trisnofilhaq. ST. M.Si, camat Tanjung Lubuk Fikril Hakim. ST..M.Si, camat Pedamaran M. Saman. S.IP. M.Si,  kapolsek Teluk Gelam Iptu Usman Gumanti. SH diwakili Kanit Intel, danramil 402.01/Tanjung Lubuk, kades se-kecamatan Teluk Gelam, karang taruna OKI dan karang taruna kecamatan Teluk Gelam, tokoh masyarakat, tokoh agama serta masyarakat setempat. 

Bagikan

Komentar