TNI Kodim 0402,Mengajari anak- anak SD,SMP

LEMPUING.OKI,Mediapagi.co.id – Satgas TMMD 115 Kodim 0402/OKI, tak hanya bergerak dalam sasaran fisik saja. Namun, dibalik tubuh gagah perkasa, TNI AD juga ikut mengajar anak-anak menjadi generasi yang tangguh dan siap menghadapi kemajuan zaman dengan cara membantu anak – anak mengerjakan PR dari sekolah.

Keakraban satgas dan masyarakat sudah sangat tak terbendung. Meski siang hari bekerja mereka pada malam hari masih sempat mengajar anak-anak yang rumahnya mereka tempati selama pelaksanaan TMMD di desa Cahya Bumi Kecamatan Lempuing Kabupaten Ogan Komering Ilir, Senin (24/10/2022).

“Satgas ini, selain bekerja menyelesaikan tugas fisik mereka juga menyempatkan diri mengajar anak-anak dimana mereka menginap di lokasi TMMD,” kata Dan SKK Lettu Arh Dedi Sukarya.

Baca Juga  Tim Macan Komering Polsek Teluk Gelam, Berhasil Ungkap Kasus Pencurian dan Pemberatan

Dikatakan, seorang anggota Satgas Serda Agung Ridho ini begitu semangat dan tulus ikhlas memberikan pelajaran kepada Yuniarti murid kelas 5 SD anak dari Ibu Sudarti keluarga tempat mereka tinggal.

“Jadi beginilah aktivitas satgas di lokasi, selain sasaran fisik disiang hari, pada malam harinya mereka ikut serta membantu belajar, agar anak-anak sekitar tetap menjadi anak pintar kendati tinggal jauh dari keramaian tapi ilmu harus tetap di utamakan, ” pungkasnya.

Sementara itu ibu Sudarti mengatakan, sangat senang adek-adek dari tentara membantu anak-anak di desa sasaran TMMD belajar pada malam hari.” Kami sangat bangga dan senang kepada TNI semoga ini menjadi amal bakti pengabdian yang tulus untuk untuk Bangsa dan Negara, ” ujarnya.

Komentar