Masyarakat Desa Menang Raya Antusias Hadiri Reses Anggota DPRD Sumsel

Laporan wartawan : Indra. S

MEDIAPAGI.CO.ID – PEDAMARAN. Masyarakat desa Menang Raya kecamatan Pedamaran kabupaten OKI provinsi Sumsel, antusias menghadiri reses yang digelar oleh anggota DPRD Sumsel dari Fraksi partai Demokrat Ir. HM. Kanoviyandri Rasyid yang dilaksanakan di dusun III desa setempat, Sabtu siang (21/10/23).

Tujuan reses tahap III masa sidang tahun 2023 ini merupakan wahana bersilaturahmi dengan masyarakat Pedamaran sekaligus untuk menyerap aspirasi masyarakat daerah pemilihannya.

Dikatakan Ir. HM Kanoviyandry Rasyid melalui reses ini dirinya dapat bersilaturrahmi dengan masyarakat daerah pemilihannya. Sehingga kedepannya akan tercipta rasa kebersamaan yang erat.

Selain itu pria yang akrab dipanggil Ujang Rasyid dari komisi IV ini berharap melalui momen reses dirinya dapat menyerap aspirasi masyarakat desa Menang Raya.

Baca Juga  Madrasah Tarbiyah Islamiyah Koto Tinggi Sukses Laksanakan Hari Santri 2023 Tingkat Sumatera Barat Sebagai Madrasah Percontohan Tingkat Nasional

” Ya, insya allah aspirasi yang telah diserap akan kami kawal di masa sidang nanti, ” ujarnya.

Adapun aspirasi yang terserap dalam reses tersebut yakni pembangunan jalan setapak lebih kurang 700 m, rehabilitas pasar pagi dan nofmalisasi sungai di wilayah lebak Teluk Asam Payo.

Dikesempatan yang sama kepala desa Menang Raya Rian Syaputra mengapresiasi dan berterima kepada Ir. HM Kanoviyandry Rasyid telah memilih desa yang dipimpinnya dalam melakukan reses.

” Semoga Ujang Rasyid selalu diberikan kesehatan dan keberkahan serta selalu dilimpahkan rezeki yang banyak lagi halal, ” pungkas Rian.

Komentar