Heboh! Ditemukan Mayat Seorang Laki-laki Mengapung Tanpa Identitas di Sungai Musi Sekayu

Laporan wartawan : Fitriana

MEDIAPAGI.CO.ID – MUBA, Perihal mayat seorang Laki-laki tanpa indentitas ditemukan Warga  mengapung hanyut di Sungai Musi cukup menghebohkan warga setempat, Minggu (01/10/2023)

Dintengah surut nya air sungai musi akibat kemarau sedang melanda bumi Serasan Sekate Sekayu Musi Banyuasin, sungguh aneh tapi nyata warga dikejutkan dengan penemuan mayat tanpa indentitas yang sudah membengkak terapung hanyut bersama arus Air.

Bermula dari adanya unggahan sebuah vidio singkat berdurasi 1 menit 42 detik melalui akun sebuah grup facebook seputar Musi Banyuasin yang mana mempertotonkan perihal cerita mayat seorang laki-laki tanpa indentitas yang ditemukan oleh warga dan saat itu keadaan fisik tubuh dari mayat tersebut sudah membengkak terapung hanyut bersama arus air yang mengalir  tepat nya di RT 017 lingkungan 2  RW 05 Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu, kabupaten Musi Banyuasin, Provinsi sumatra selatan.

Baca Juga  Seorang Pengedar Narkoba, Keok Ditangan Satres Narkoba Polres Muba

Adapun waktu peristiwa penemuan mayat terapung tersebut menurut keterangan yang di unggah, ya itu pada hari Jum’at  tgl 29 September 2023 pada pukul 08:30 WIB

Belum diketahui apa motif penyebab atas peristiwa hilang nya nyawa dari mayat tanpa identitas  yang terapung.

Komentar