Warga Apresiasi Bupati Lahat Bakal Perluas PDAM Ke Merapi Area

Pemerintahan234 Dilihat

Jurnalis: Andika Eyek
Red – Barab Dafri. FR

LAHAT SUMSEL, mediapagi.co.id – Warga Kecamatan Merapi Area sambut baik rencana Bupati Lahat, Cik Ujang SH bakal perluas jaringan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Lematang ke Kecamatan Merapi Barat, Merapi Timur dan Kecamatan Merapi Selatan.

Iwan warga Desa Tanjung Baru Kecamatan Merapi Barat saat ditanya media ini tak uajuh dari rumahnya, Selasa (9/6/2020) mengaku sangat senang ketika mendapatkan kabar bahwa di kecamatannya akan dialiri air PDAM.

“Saya sangat senang ketika mendengar informasi bahwa kecamatan kami akan ada PDAM, karena di beberapa desa sering terjadinya kekeringan dan minim pasokan air bersih. Terima kasih Pak Bupati,” jelasnya.

Senada, Tono warga Desa Tanjung Jambu Kecamatan Merapi Timur mengapresiasi rencana Bupati Lahat yang dia baca dari berita salah satu media online tentang rencana Orang Nomor Satu di Bumi Seganti Setungguan akan bangun aliran PDAM ke kecamatan tempat tinggalnya.

Informasi berhasi dihimpun, Bupati Lahat berencana memperluas jaringan untuk memberi pelayanan kepada warga. Dalam rencana tersebut Ia berharap ada peran CSR perusahaan perusahaan seperti PTBA, dan tambang yang ada disana. Kalau tidak, APBD yang kita pakai untuk pembangunannya.

Disampaikan Cik Ujang, Pemkab Lahat sendiri menargetkan tahun 2021, jaringan PDAM di kawasan merapi sudah dapat beroperasi.

“Target insyaAllah 2021, PDAM di wilayah merapi bisa berjalan, agar masyarakat dapat menikmati air,” harapnya.

Terhadap rencana itu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat bakal menggarkan instrastruktur PDAM di kawasan merapi tersebut sebesar Rp 5 Miliar hingga Rp 10 Miliar. ***

Bagikan

Komentar