Red Barab Dafri FR
LAHAT SUMSEL, mediapagi.co.id – Data update yang diterima dari Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas (Gugas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lahat, Taufik Maryansa Putra SKM MKes mengungkap pasien terkomfirmasi positif Covid-19 bertambah 2 Orang.
“Sebelumnya kami informasikan ada dua pasien positif Covid-19 asal Kecamatan Lahat dan hari ini kembali kami informasikan penambahan 2 Orang menjadi pasien positif asal Kecamatan Merapi Timur,” terang Taufik di ruang kerjanya kepada media ini. Senin (20/7/2020)
Dijelaskan Taufik, total kasus pasien positif Covid-19 di Kabupaten Lahat ada 20 Orang dan telah sembuh sebanyak 16 Orang ini membuktikan penyebaran virus itu masih ada.
“Kami selalu menghimbau kepada seluruh warga Bumi Seganti Setungguan agar selalu waspada dengan memakai masker dan menjaga kebersihan. Intinya Protokol Kesehatan tetap dipatuhi,” Tegas Taufik.***
Berikut datanya Covi-19 Senin, 20 Juli 2020.
A. Orang Dalam Pengawasan (ODP)
- Jumlah 111 Orang
- Proses Pemantauan 1 Orang asal Kecamatan Lahat
- Selesai Pemantauan 110 orang Kondisi Sehat
B. Pasien Dalam Pengawasan (PDP)
- Jumlah 14 Orang
- Selesai Pengawasan 14 Orang
C. Konfirmasi Positip Covid-19
- Jumlah 20 orang
- Dalam Proses 2 Orang asal Kecamatan Lahat dan 2 Orang asal Kecamatan Merapi Timur.
- Sembuh 16 Orang.***
Komentar